Butuh Bantuan? Chat kami

RSGM Saraswati Denpasar Selenggarakan Rapat Evaluasi Klinik Bersama Dosen dan Mahasiswa Profesi Kedokteran Gigi UNMAS Denpasar

RSGM Saraswati Denpasar telah menyelenggarakan Evaluasi Klinik Bersama Dosen dan Mahasiswa Profesi Kedokteran Gigi FKG UNMAS Denpasar.

Pada hari pertama, 4 Maret 2023. Kegiatan evaluasi ini melibatkan mahasiswa profesi kedokteran gigi dari FKG UNMAS Denpasar yang bertujuan untuk memeriksa dan mengevaluasi klinik bersama. Evaluasi ini merupakan bagian dari upaya untuk memastikan kualitas pelayanan kesehatan gigi yang diselenggarakan di RSGM Saraswati Denpasar.

Kegiatan evaluasi klinik ini juga sejalan dengan upaya FKG UNMAS Denpasar untuk terus meningkatkan mutu pendidikan dan pelayanan kesehatan gigi. Melalui partisipasi mahasiswa dalam kegiatan evaluasi ini, diharapkan dapat memberikan kontribusi positif dalam pengembangan dan peningkatan kualitas pelayanan kesehatan gigi di RSGM Saraswati Denpasar.

Pada hari kedua, 5 Maret 2023. Kegiatan evaluasi klinik melibatkan dosen FKG UNMAS Denpasar. Pada kesempatan tersebut Dosen FKG UNMAS Denpasar melakukan kegiatan evaluasi dan memberikan masukan terkait beberapa pendapat yang disuarakan oleh mahasiswa.

 Kegiatan evaluasi ini bertujuan untuk mengevaluasi kinerja dan pengalaman mahasiswa selama melakukan kegiatan klinik di RSGM Saraswati Denpasar. Dengan adanya kegiatan evaluasi ini, diharapkan RSGM Saraswati Denpasar dapat terus meningkatkan kualitas pelayanan dan memberikan pengalaman yang lebih baik bagi mahasiswa dalam menjalani kegiatan klinik.

Bagikan di Sosial Media: